Test Baca Al-Qur'an Semester Ganjil 2011

Tes Baca Al-Qur'an Semester Ganjil 2011

Tes Baca Al-Qur'an adalah sebuah program semesteran yang diselenggarakan oleh BAQI UPI di kampus Universitas Pendidikan Indonesia yang diperuntukkan bagi seluruh mahasiswa yang mengontrak mata kuliah Pendidikan Agama Islam (PAI). Program ini sifatnya wajib dan gratis.

Tes Baca Al-Qur'an ini terdiri dari 3 kali tes, yakni:
  1. Pretest
  2. Midtest
  3. Posttest
Penilaian Tes Baca Al-Qur'an mahasiswa dibagi ke dalam 5 kriteria yakni:
  1. Tingkat Pra Dasar I (TPD I)
  2. Tingkat Pra Dasar II (TPD II)
  3. Tingkat Dasar (TD)
  4. Tingkat Terampil (TT)
  5. Tingkat Mahir (TM)
Hasil Tes Baca Al-Qur'an mahasiswa berdasarkan kriteria penilaian di atas dibagi ke dalam kategori lulus dan tidak lulus. Kategori lulus terdiri dari TT dan TM, sedangkan kategori tidak lulus terdiri dari TPD I, TPD II dan TD.

Bagi mahasiswa yang tidak lulus pada saat Pretest diwajibkan kembali mengikuti tes baca Al-Qur'an pada saat Midtest, jika masih belum lulus dites lagi pada saat Posttest.

Pre-Test Semester Ganjil 2011 (17-18 September 2011)
diadakan pada hari Sabtu, 17 September 2011 untuk FPBS, dan hari Ahad, 18 September 2011 untuk FIP dan FPIPS.

Saat mengikuti Test, peserta diwajibkan membawa kartu Test, dan tanda pengenal (KTM/KTP). Jika tidak, peserta tidak bisa mengikuti test, dan diwajibkan untuk ikut test susulan.

Bagi Mahasiswa Baru 2011 yang berhalangan ikut Pre-Test, test susulan akan diadakan pada tanggal 19 September 2011 untuk FIP, 20 September 2011 untuk FPBS, dan 21 September 2011 untuk FPIPS. Bertempat di Al-Furqon Lt.3 jam 16.00.

Comments :

1
Ahmad Rosidi mengatakan... on 

Terimah kasih telah berbagi informasi,
Selamat pagi gan....

oia salam kenal
dari
Pedagang Al Quran Readpen PQ15

Posting Komentar

 
Photobucket
Gedung Geugeut Winda Lantai 1. No.4 Jl. Setiabudhi No.229, Bandung.
Telp: 085659231945
Photobucket
Email: baqiupi@yahoo.com